Ketemu lagi nih dengan admin yang akan share info resep, dan kali ini ada resep es lilin dari buah alpukat. Cara membuat es lilin ini sangat mudah, dan banyak juga ditemui penjual es lilin ini.
Bahan-Bahan :
250 cc air
150 gram gula pasir
2 buah alpukat matang
1/2 sdt garam
2 sdm air perasan jeruk lemon
Cara Membuat :
1. Rebus air dengan gula pasir hingga mendidih, pakai api sedang ya.
2. Potong-potong buah alpukat.
3. Masukkan potongan buah alpukat dan air gula dalam blender.
4. Tambahkan gara, lalu blender semua bahan.
5. Tambahkan air perasan jeruk lemon, aduk rata.
6. Masukkan dalam cetakan es krim.
7. Atau bisa juga dimasukkan dalam kantung plastik khusus untuk es.
8. Masukkan dalam freezer biarkan beku 4-5 jam.
Mudah kan? Jadi sobat bisa mencobanya dirumah, sobat juga bisa mengganti buahnya dengan strawberry atau yang lain!
إرسال تعليق